[Alam Bross Diggaz] - "Apa itu Crystal FX Web?" banyak juga yang mengirim email bertanya tentang crystal FX Web kepada kami. Apakah CFX Web sebuat cat?
Ada diantaranya yang menganggap bahwa formula atau cairan crystal fx dicampur dengan cat. TIDAK. Cairan formula CRYSTAL FX BUKAN CAT. Formula Crystal fx hanya digunakan sebagai masking dalam membuat motif (patern) crystal pada body atau media yang akan dicat.
Tahapannya dimulai dengan membuat basecoat atau cat dasar berwarna terang, misalnya putih, kemudian keringkan. Selanjutnya dilapisi formula crystal fx dengan cara diusap menggunakan lap atau dapat juga di-spray/diseprotkan ke media dimaksud. Tunggu hingga tampak cairan mengkristal. Keringkan dan selanjutnya lapisan tersebut akan digunakan sebagai pattern cat.
Setelah kristal terbentuk lengkap dan sesuai keinginan, semprotkan lagi cat pelapis berwarna lebih gelap. Kristal yang terkena cat itu akan kita rontokan kembali menggunakan air dan spons dengan cara digosok. Nah... terlihatlah kristal secara jelas.
Anda dapat membuat crystal berukuran besar atau kecil. Karena CFX Web dipengaruhi suhu dan kelembaban udara, maka berkaitan dengan kekuatan pengeringan yang Anda lakukan. Anda dapat membuat kristal yang lebih besar dengan pengeringan udara. Crystal FX Web adalah pelengkap sempurna untuk setiap pekerjaan pengecatan Anda.
Penggunaan cat dasat (basecoat) dengan menggabungkan pola Crystal Fx dengan menerapkan cat dasar atau candy dengan metal flake, gold dan silver basedcoat menambah semangat yang tak tertandingi.
Dengan Crystal FX Web Anda juga memiliki kemampuan untuk menentukan penampilan atau sifat dari pola akhir Anda berdasarkan metode aplikasi Anda.
Persiapan Permukaan Pengecatan
- Pastikan permukaan bersih, terbebas dari kotoran, debu, minyak, wax, coumpond dan lain-lain yang menghambat menempelnya cairan CFX Web pada permukaan yang akan dicat.
- Pastikan permukaan yang akan diaplikasikan CFX Web sudah kering sepenuhnya.
- Bilas permukaan dengan Minyak tanah (Kerosin), untuk memastikan permukaan terbebas dari wax dan coumpond
- Bilas permukaan dengan air sabun untuk membersihkan sisa minyak tanah (kerosin).
- Bilas dengan air bersih untuk membersihkan sisa air sabun
- Keringkan permukaan dengan dilap
- Selanjutnya ikuti cara aplikasi CFX Web di bawah ini
Cara aplikasi Crystal FX
Langkah 1:
Cat permukaan media pilihan Anda dengan basecoats sesuai merek yang kompatibel yang biasa Anda gunakan . (Warna dasar ini akan menjadi warna yang terlihat sebagai garis kristal )
Langkah 2:
Terapkan Crystal FX di media. Cairan yang tipis membentuk kristal kecil dan agak basah atau tebal untuk mencapai efek kristal besar di seluruh permukaan .
Langkah 3:
Biarkan kering 10-15 menit di udara kering. Bila dipercepat dengan heat gun/hair dryer membuat efek kristal lebih kecil dan rapat.
Langkah 4:
Sekarang catlah warna kontras (warna yang akan ditampilkan melalui ruang dalam kristal ) .
Catatan : Berhati-hatilah untuk mengecat jangan sampai terlalu tebal, akan membuat lebih sulit untuk menghapus kristal .
Langkah 5:
Biarkan lapisan ini untuk sepenuhnya kering ( 10-15 menit ) .
Langkah 6 :
Gunakan air dan lap atau spons untuk menggosok kristal . Ini akan menghapus kristal dan membentuk garis kristal pada cat dasar .
Langkah 7:
Biarkan untuk mengeringkan secara alami
Langkah 8:
Terapkan vernis/clear sebagai penutup lapisan akhir.
Video tutorial Kami "Cara Menggunakan Crystal FX Web"
Minat hubungi kami: alambrossdiggaz[at]gmail.com
SMS | WA: 081321867161