[Alam Bross Diggaz] - Sabtu -Minggu, 23-24 Maret 2019 adalah puncak acara Millennial Road Safety Festival 2019 di Bandung. Acara akan digelar dan dipusatkan di Lapangan Gasibu depan Gedung Sate Bandung. Apa itu Millennial Road Safety Festival?
Millennial Road Safety Festival adalah "..kegiatan mengajak generasi milenial untuk mengutamakan keselamatan dengan tertib lalu lintas," kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Yusuf. Demikian dikutip dari tempo.co
Kegiatan itu ditargetkan dapat menekan angka kecelakaan lalu lintas yang melibatkan generasi milenial atau generasi yang lahir antara tahun 1980 dan 2000. Data korban kecelakaan lalu lintas dari tahun 2017-2018, kata dia, didominasi dari kalangan milenial. "Sekitar 55 persen korban adalah milenial," kata Yusuf.
Dia menambahkan, mayoritas kecelakaan tersebut berasal dari kendaraan roda dua. "Targetnya di tahun 2020, kecelakaan lalu lintas yang melibatkan milenial harus dibawah 55 persen, kalau bisa di bawah 30 persen," ujar Yusuf.
Millennial Road Safety Festival bakal resmi digelar pada 2 Februari 2019 dan dilaksanakan hingga 31 Maret 2019. Kegiatan rutin digelar setiap pekan. Jenis kegiatan yang digelar antara lain lomba menggambar, melukis dinding, fun rally dan safety riding.
Acara puncak Millennial Road Safety Festival akan digelar oleh Polda Metro Jaya di Monumen Nasional pada 31 Maret 2018. Menurut Yusuf, Presiden Joko Widodo dijadwalkan hadir dalam acara puncak itu.