Pembelian Search di SINI

Chrome Lampu Reflektor - Lamp Reflector Chromming


[Alam Bross Diggaz] - Pelapisan chrome jadi pilihan sebagian pemilik roda dua atau roda empat yang ingin tunggangannya tampil glossy dan silawwww. Untuk pewarnaan chrome sendiri juga terbagi ke dalam beberapa pilihan.

Ada jenis Hard Chrome dan Spray Chrome atau Decorative Chrome. Untuk Hard Chrome biasa dikenal kalangan masyarakat sebagai "Krom Celup". Disebut demikian, karena memang proses pengerjaannya dengan mencelupkan media yang akan dilapisi krom. Sedangkan spray chrome juga disebut decoratif chrome. Dari namanya terlihat cara pengerjaannya yaitu di-spray atau sistem semprot.

Pada hard chrome media yang dilapisi berupa logam (metal). Jika media non-logam, seperti plastik, resin, fiber dan lain sebagainya, maka akan dibuat terlebih dahulu "sebagai logam". Caranya melapisi media seperti plastik tadi dengan cat tembaga (konduktif). Sedangkan pada chrome spray yang dikhususkan untuk media non logam. Jika medianya logam, seperti velg, maka akan dijadikan "sebagai non-logam". Caranya media logam/metal akan dilapisi pernis/clear terlebih dahulu. Terlihat satu sama lain sistem pelapisan chrome berkebalikan.

Contohnya Alam Bross Diggaz Bandung mengerjakan pelapisan chrome pada reflektor lampu (lamp reflector). Media hasil cetak mesin 3D (3D Printed Parts). Untuk jenis media ini, Kang Alam sebagai operator pelapisan Chrome Alam Bross Diggaz mengatakan bahwa 3D printed parts memiliki kesulitan tersendiri. Diantaranya bahwa media cetakan 3D printing terdiri dari beberapa lapisan. Ini membuat penetrasi air dalam media. Mengingat Chrome Spray menggunakan air (hydro chrome system). Kedua, hasil cetakan mesin 3D berupa garis-garis kasar. Oleh karena itu memerlukan pre-treatment. Setelah permukaan media sesuai dengan sistem kerja, barulah chromming process dilakukan.

Biasanya hasil cetakan mesin 3D dimaksudkan sebagai bahan molding pabrikan. Mengingat bahan 3D printing tidak tahan terhadap panas ekstrim.

Salam


Baca Juga

Sponsor