[Alam Bross Diggaz] - Banyak rekan-rekan Air Brusher bertanya tentang aplikasi cat tahan panas (high temperature paint). Tahapannya dimulai dengan membersihkan karat yang membandel di leher knalpot. Untuk menghilangkan karat tersebut, dalam video menggunakan Diggaz Rust Blast. Namun, Anda juga bisa menggunakan bahan lain dari merk lain.
Selanjutnya bilas dengan air bersih dan keringkan. Bila diperlukan, karat yang sudah menjadi kerak dapat dikerik, namun hati-hati jangan sampai knalpot bocor. Selanjutnya dapat dibersihkan dengan lap yang telah dibasahi thinner.
Setelah selesai pembersihan karat, dilanjutkan dengan penyemprotan cat tahan panas. pilihlah cat yang digunakan itu bisa tahan sampai 600 derajat Celcius. Ini penting, karena leher knalpot sangat panas.
Untuk lebih lengkapnya, Anda dapat melihatnya dalam video di bawah ini. Semangat berkarya!