Pembelian Search di SINI

Cara Aplikasi (Penggunaan) Hydro Chrome Diggaz Mirror Chrome


[Alam Bross Diggaz] - Kita sering melihat kendaraan yang seperti kaca (mirror), sehingga kita bisa bercermin di depannya. Secara umum masayarakat menyebutnya warna Chrome. Hampir semua logam yang mirip kaca disebut chrome. Meskipun demikian, tidak semua logam seperti kaca adalah chrome. Bisa jadi Zinc, Nickle, Stainless, Silver atau memang chrome.

Cara aplikasinya pun berbeda. Ada dengan cara plating atau celup. Biasanya hanya untuk logam. Tapi bisa juga sistem celup untuk non-logam dengan cara dijadikan dahulu sebagai "logam". Penjelasan tentang chrome celup tidak akan kita bahas.

Berikut adalah cara aplikasi chrome semprot untuk media: kayu, plastik, fiber dan lain-lain yang bukan logam. Cairan Hydro Chrome dari Alam Bross Diggaz adalah "logam cair". Dengan sistem REduction-OXidation (Redox). Logam cair harus menjadi logam kembali pada media semprot.

Chrome semprot diperuntukan media non-logam. Meskipun demikian, pada logam pun bisa diaplikasi dengan cara dijadikan dahulu sebagai "Non-Logam". Caranya sama dalam perlakuan Chrome semprot yaitu media disemprotkan dasaran (basecoat) dengan Clear atau pernis.

Aplikasi Diggaz Mirror Chrome, harus didasar clear PU atau Clear Enamel yang telah bening dan kering sempurna.

  1. Tahap pertama bersihkan media dengan pembersih umum di pasaran. Misalnya pembersih kaca Mr Muscle atau DMC Cleanser
  2. Bilas dengan air aquades sampai air meluncur, jangan berembun
  3. Aplikasikan Diggaz Chrome D sampai merata dan air meluncur lancar
  4. Bilas dengan air aquades sampai bersih
  5. Aplikasikan Diggaz Chrome B, tanpa bilas dilanjutkan
  6. Aplikasikan Diggaz Chrome S dan R bersamaan. Bisa hanya dengan menggunakan tangan kiri-kanan bersamaan. Lakukan sampai Chrome terlihat.
  7. Bilas dengan air aquades
  8. Aplikasi Diggaz Chrome S dan R bisa diulang sampai chrome sempurna.
  9. Setelah kering, chrome dapat di clear dengan clear PU atau Clear Enamel. Tergantung, mana yang Anda gunakan






Semangat berkarya
Baca Juga

Sponsor